Kodim 0716/Demak Terus Lakukan Pembenahan Pangkalan

    Kodim 0716/Demak Terus Lakukan Pembenahan Pangkalan
    Bahwa pembenahan pangkalan ini dilakukan untuk memperindah pemandangan serta untuk memberikan kenyamanan anggota dalam bekerja

    DEMAK - Untuk memperindah pemandangan dan memberi kenyamanan Anggota dalam bekerja, Komandan Kodim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto, S.E., M.Si., M.M. terus melaksanakan pembenahan pangkalan, bertempat di Makodim Jl.Kyai Singkil No. 01 Demak, Selasa (20/06/2023).

    Usai apel pagi anggota Tuud dikerahkan untuk membuat kerangka tempat pemasangan baliho yang dilakukan di dalam makodim 0716/Demak.

    Dandim 0716/Demak Letkol Kav Maryoto  mengatakan,  "Bahwa pembenahan pangkalan ini dilakukan untuk memperindah pemandangan serta untuk memberikan kenyamanan anggota dalam bekerja." 

    Letkol Kav Maryoto  juga menambahkan,  "Bahwa pemeliharaan bangunan (Harbang) serta pembenahan pangkalan ini secara internal harus terus dilakukan, di luar program dari Komando Atas. Upaya ini dilakukan sebagai salah satu bagian dari Pembinaan Satuan."

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak tni jateng kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Kompak Babinsa dan Bhabinkamtibmas Monitoring...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0716/Demak Ikuti Program Literasi...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Apel Komandan Satuan Jajaran TNI Angkatan Udara 2024, Lanud Sultan Hasanuddin Terima Penghargaan Zona Integritas
    Kepala Bakamla RI Pimpin Makan Siang Bergizi Terhadap 2.500 siswa/i sekolah di seluruh Indonesia

    Tags